Selasa, 06 Januari 2015

Kepala Bayi Berkeringat, Mengapa?

Assalamualaikum Ukhti,

Tahun 2015, Alhamdulillah banyak kabar gembira dari ukhti ukhti yang cantik sudah menjadi Ibu.
Sebagai Ibu yang baru pertama kali mempunyai Baby mungkin akan butuh banyak informasi.
Timbul berbagai pertanyaan saat merawat Baby, kenapa begini ya kenapa begitu ya?

Salah satu pertanyaan yang mungkin keadaannya sudah biasa adalah, kenapa kepala Baby sering berkeringat. Berbagi pengalaman, anak saya sekarang sudah 3 tahun. Sewaktu masih baby juga sering berkeringat di kepalanya.... terlebih jika sedang minum ASI, bahkan hanya tidur saja juga berkeringat.

Ukhti, jangan panik dulu, dan jangan cepat cepat ke dokter. Karena ini bisa saja hal yang normal. Ternyata penyebabnya adalah sebagai berikut: -dikutip dari liputan6.com-

Apakah Bayi Ukhti Demam?

Jika kepala bayi Ukhti terasa bersuhu lebih tinggi, coba bandingkan dengan anggota tubuh lainnya terutama pada bagian pipi atau kulit di bawah dagu. Ini pun merupakan fenomena yang umum terjadi di hampir tiap bayi.

Kelenjar Keringat

Bayi yang baru lahir tidak memiliki kelenjar keringat aktif yang mampu menyimpan keringat seperti orang dewasa. Jika kepalanya berkeringat, tandanya ia merasa kepanasan.

Keringat di Malam Hari

Kepala bayi tidak mudah digerakkan layaknya orang dewasa ketika tidur. Hal ini yang menyebabkan kepala mereka cenderung berada di posisi yang sama dan tentunya memicu peningkatan suhu di bagian tersebut. Akibatnya, mereka akan berkeringat di malam hari. Alasan lain adalah Ukhti menyelimuti sang bayi terlalu tebal.

Berkeringat Ketika Menyusui

Sebagian besar ibu memilih posisi seperti mengayun saat menyusui. Posisi ini menahan kepala bayi dan membuat kepala berkeringat. Terlebih lagi, telapak tangan sang ibu juga memberikan kehangatan.

Meskipun demikian, jika memang kepala bayi Ukhti berkeringat terus menerus sepanjang waktu, segera kunjungi dokter anak terpercaya Ukhti.

Semoga bermanfaat ya Ukhti...

Wassalamualaikum...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar